wali-news.com, Banda Aceh – Harga cabe merah, cabe rawit, bawang merah dan bawang putih di Kota Banda Aceh hari ini, Senin (7/8/2017) naik. Hal ini sebagaimana disampaikan oleh Kepala Seksi Barang Pokok dan Khusus Dinas Perindustrian dan Perdagangan Aceh tadi siang.
Menurutnya, kecuali harga empat jenis kebutuhan dapur itu yang naik, harga kebutuhan pokok secara keseluruhannya relatif stabil.
“Kenaikan harga empat jenis bahan pokok tadi berkisar antara 7% hingga 11,11%,” kata Abdullah.
Dalam nominal rupiah, kata Abdullah, cabe merah naik Rp3.000 per kilogram. Dari harga sebelumnya Rp27.000 hari ini menjadi Rp30.000. Harga cabe rawit dari Rp26.000 menjadi Rp28.000 per kilogram.
Bawang merah dari Rp28.000 menjadi Rp30.000 (7,14%) dan harga bawang putih dari Rp26.000 menjadi Rp28.000.
Abdullah menjelaskan harga-harga tersebut merupakan harga rata-rata hasil survei oleh Tim Dinas Perindustrian dan Perdagangan Aceh, di beberapa tempat seperti di Pasar Aceh, Pasar Peunayong dan Pasar Ulee Kareng.