
Presiden Jokowi Memberikan Sembako Kepada Warga di Yogyakarta
Wali-News.com, Yogyakarta – Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengawali hari kerja pertama di 2023 dengan meninjau Pasar Sentul, Kota Yogyakarta, Minggu (8/1/2023). Sudah menjadi rutinitas, Jokowi kembali membagikan sembako dan kaus kepada warga di sana.
Jokowi tiba di Pasar Sentul sekitar pukul 9.40 WIB dan langsung berkeliling untuk mengecek kondisi perdagangan di dalam pasar.
Setelah itu Jokowi bersedia untuk foto bersama warga. Tidak lupa, dirinya membagikan sembako dan kaos kepada warga yang berada di luar Pasar Sentul.
“Pak Jokowi! Pak Jokowi!,” teriak warga.
Tampak warga berebut untuk mendapatkan kaos berwarna hitam.
“Saya senang sekali bisa mendapatkan kaos dari Pak Presiden secara langsung,” kata Sri Wulandari salah satu warga dengan girang.
Selain itu, Jokowi juga membagikan sembako kepada warga. Sementara itu, warga juga berebut mendapatkan barang dan bersalaman dengan orang nomor satu di Indonesia itu.(Abrar)